Tips Cetak Buku Yasin Murah

Ide Murah Cetak Buku Yasin

Fadilah dan keutamaan Surat Yasin 

Surat Yasin atau Surah Ya Sin merupakan surat ke - 36 dalam Alquran, yang terdiri atas 83 ayat dan termasuk dalam golongan surah Makkiyah. Dinamai Ya Sin karena surah ini dimulai dengan dua abjad Arab Ya Sin. Sebagaimana halnya arti tersembunyi huruf-huruf abjad Alif Lam Mim atau Nun yang terletak pada permulaan beberapa surah Alquran, maka demikian pula arti Ya Sin yang termasuk dalam kategori ayat mutasyaabihat. 

Gambar : AliExpress

Dalam beberapa riwayat diterangkan bahwa surat Yasin merupakan jantung Alquran. Sebagaimana sabda Rasulullah saw. yang artinya:

“Sesungguhnya segala sesuatu itu ada jantungnya, dan jantung Alquran adalah Yasin. Aku ingin surah Yasin itu ada dihati setiap umatku.” (HR. al-Bazzar).

Dalam riwayat lain,  Rasulullah saw bersabda yang artinya:

Jantung Alquran itu ialah surah Yasin. Tidaklah dibaca akan dia oleh seseorang yang menghendaki keridhaan Allah dan keselamatan di hari akhirat, melainkan Allah mengampuni akan dosanya”. (HR. Abu Daud).

Ada banyak fadilah dan keutamaan dari surat yasin ini. Apabila surat Yasin dibacakan pada orang yang akan meninggal dunia, maka orang yang akan sakaratul maut diberikan kemudahan rohnya keluar dari alam jasadnya. Dan, jika dibacakan kepada orang yang meninggal dunia, maka orang yang meninggal dunia itu Insya Allah akan mendapat rahmat dan berkah dari-Nya.

Sebagaimana Rasulullah saw bersabda, yang artinya:

Lazimkanlah olehmu membaca surat Yasin, Maka di dalamnya ada dua puluh berkat. Jikalau yang membaca orang lapar maka ia akan dikenyangkan. Jikalau yang membaca orang telanjang (orang tak mampu membeli pakaian) maka ia akan dikaruniai pakaian. Bila ia sakit maka ia akan diberi kesembuhan”. (HR. Ali bin Abi Thalib).

Alasan Cetak Buku Yasin

Gambar : Tokopedia

Dengan banyaknya fadilah dan keutamaan dari surat Yasin ditambah dengan arus digitalisasi menjadikan surat Yasin lebih mudah untuk diakses. Artinya, ada banyak platform atau media yang memudahkan seseorang untuk menemukan (membaca) surat Yasin, baik itu berupa sebuah buku atau juga berbentuk sebuah aplikasi surat yasin dalam ponsel. 

Pemanfaatan media buku Yasin ini sering dipakai untuk berbagai acara, seperti selamatan, memperingati hari kematian, acara yasin-an setiap malam jumat, dan lain sebagainya. Sehingga tidak heran bila banyak orang menggunakan buku yasin untuk berbagai kebutuhan. Biasanya untuk mereka yang ingin menggunakannya sebagai inventaris masjid atau kegiatan keagamaan dalam suatu wilayah, juga untuk memperingati hari kematian, lebih tertarik menggunakan buku yang dipesan secara custom. 

Artinya, buku yang dipesan dibuat dengan desain khusus yang mewakilii identitas sebuah kegiatan (bisa menggunakan logo pemuda atau logo masjid tententu, dll.). Sedangkan untuk hari kematian umumnya ada nama dan tampilan foto, tanggal lahir dan wafat agar bisa dikenang lewat buku tersebut, juga sebagai media mendoakaan seseorang yang telah tiada, dan menjadi media bersedekah. Buku ini juga bisa dipakai sebagai souvenir di acara tertentu.

Tips Cetak Buku Yasin

Buku Yasin dan Tahlil

Sekarang untuk mendapatakan cetakan buku yasin secara custom sangatlah mudah karena percetakaan atau printing kini dapat ditemukan di mana-mana. Di samping itu kehadiran marketplace juga mempermudah seseorang untuk mendapatkan apa yang diinginkan. Namun ada beberapa tips sederhana yang sekiranya perlu dipertimbangkan untuk mendapatkan cetakan buku yasin custom dengan harga yang terjangkau. 

1. Pilihan Warna

Artinya semakin banyak warna yang digunakan dalam buku yasin tentu ongkos cetaknya juga akan mahal. Namun tidak masalah jika Anda ingin mendapatkan sebuah produk cetak yang esklusif. Bila dananya terbatas, tidak ada salahnya memesan buku dengan warna hitam putih saja agar lebih terjangkau.

2. Pilihan Kertas

Jenis kertas yang digunakan untuk sebuah buku sangat memengaruhi harga jual buku tersebut. Semakin tebal kertas yang digunakan tentu harganya juga lebih mahal. Karena itu pilihlah jenis kertas dengan ketebalan yang sesuai dengan kebutuhan sehingga harga yang diperoleh terjangkau. Kertas yang umum diguanakan adalah kertas art paper dan kertas hvs.

3. Jumlah 

Dalam dunia offset semakin banyak cetakan tentu harga akan juah lebih murah dan begitu juga sebaliknya. Namun kasus ini berlaku jika Anda mencetak buku menggunakan offset printing. Bila kebutuhan tidak terlalu banyak maka disarankan untuk menggunakan digital printing. Cetak sedikit atau banyak harga kurang lebih sama.

4. Cover 

Pilihan cover buku ini menjadi salah satu tempat atau posisi yang paling pertama dilihat. Artinya ada banyak variasi dan juga model yang dapat dipilih dan dikreasikan untuk mempercantik dan membuat elegan sebuah buku. Anda bisa menggunakan hard cover dengan sentuhan hot stamp dan juga emboss. Namun dengan soft cover saja sudah bagus dan dapat mewakiliki maksud atau tujuan dari sebuah buku tersebut dan yang terpenting terjangkau.


Ada banyak tips agar memperoleh harga cetak yang murah, seperti 4 tips di atas. Atau Anda juga bisa membeli buku yasin yang sudah jadi dan mengganti covernya menggunakan milik Anda sendiri. Namun jika kesulitan dalam mengedit file buku dan juga membuat desain cover buku Yasin, Anda bisa konsultasikan dengan kami di 0878-5785-7767. 

Pilihan bahan lebih bervarisi dengan ukuran yang bisa Anda pesan sesuai kebutuhan. Pilihan cover beragam mulai dari hard cover, soft cover dengan tambahan finishing: laminating, hot stamp, emboos, spot uv,  hologram, dan sebagainya. Proses cepat harga Murah! Silakan kunjungi Web Site kami di www.hdkreasi.com.

0 Response to "Tips Cetak Buku Yasin Murah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel